Cara Membuat Resep AYAM MASAK TENGKLENG KHAS SOLO
Tengkleng adalah sajian dari Solo yang biasanya menggunakan kaki kambing atau tulang-tulang kambing yang dimasak dengan kecap manis. Kali ini tengkleng tidak menggunakan kaki kambing atau tulang kambing melainkan menggunakan ayam. Untuk Anda yang kurang suka dengan olahan kambing sajian ini bisa juga Anda nikmati.bahan-bahan/bumbu-bumbu:1 ekor ayam, dipotong 12 bagian
2 cm kayumanis
1 buah pekak
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
3 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
1 sendok makan kecap manis
1 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan minyak untuk menumis
bumbu halus:8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
3 butir kemiri, disangrai
1 sendok teh ketumbar, disangrai
1/4 sendok teh jintan
2 cm jahe
2 cm kunyit, dibakar
3 buah cabai rawit merah
800 ml air
250 ml santan dari 1/2 butir kelapa
Cara membuat:- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama kayumanis, pekak, daun salam, lengkuas, serai, dan daun jeruk sampai harum.
- Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk hingga rata.
- Tuang air. Masak dengan api kecil sampai mendidih. Tuang santan sambil diaduk perlahan sampai matang.
Untuk 12 potong